Lapas Permisan Terima Kunjungan Kerja Jalasenastri Cabang 3 Korcab V Armada II

    Lapas Permisan Terima Kunjungan Kerja Jalasenastri Cabang 3 Korcab V Armada II
    Jalasenastri melakukan kunjungan ke Lapas Permisan pada hari Kamis (14/09/2023). Dok Humas Vermis 1908

    NUSAKAMBANGAN - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Permisan Nusakambangan menarik perhatian organisasi istri Tentara Angkatan Laut Republik Indonesia atau yang disebut Jalasenastri. Jalasenastri melakukan kunjungan ke Lapas Permisan pada hari Kamis (14/09/2023). 

    Rombongan Jalasenastri beserta anggota TNI AL tiba di Lapas Permisan dan disambut dengan meriah oleh jajaran pegawai Lapas Permisan di Aula Kunjungan II dengan alunan musik dari grup Vermis Band. 

    Tamu kemudian diarahkan menuju bengkel kerja Kaligrafi dan Batik. Ibu-ibu istri TNI AL sangat antusias memperhatikan kegiatan pembinaan yang berada di Lapas Permisan. 

    Kasubag Tata Usaha, Andi Darmawan serta Kasubsi Sarana dan Prasarana Kerja, Nyasuman yang mendampingi kunjungan menjelaskan kegiatan pembinaan yang ada Lapas Permisan. Tampak salah satu ibu Jalasenastri ikut mencoba mencanting batik di kain yang tersedia. 

    Selesai dari bengkel kerja, rombongan diarahkan menuju Galeri Lapas Permisan untuk melihat display karya warga binaan. 

    "Kami sangat berterimakasih pada ibu-ibu anggota Jalasenastri Cabang 3 Korcab V Armada II atas kunjungan ke Lapas Permisan. Semoga silaturahmi selalu tersambung. Semoga dengan adanya kunjungan ini menambah citra positif ke masyarakat luas bahwa pembinaan di Lapas Permisan sangat bagus, " ujar Andi. 

    Kegiatan kunjungan kerja oleh Jalasenastri ini ditutup dengan kegiatan foto bersama di halaman depan Lapas Permisan bersama pegawai Lapas Permisan.

    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Galeri Wijayakusuma Lapas Permisan Jadi...

    Artikel Berikutnya

    Pengawasan Melekat, Petugas Lapas Permisan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Langkah Preventif Lapas Permisan Terhadap Gangguan Keamanan dan Ketertiban

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll